Environment

Homepage / Sustainabilities / Environment

Environment Approach

Kami menyadari bahwa kinerja lingkungan adalah komponen vital dari bisnis kami. Pendekatan-pendekatan yang kami lakukan berdasarkan panduan kebijakan kami termasuk:

  • mengedukasi seluruh karyawan, kontraktor, dan sub-kontraktor tentang Kebijakan Safety, Health and Environment (SHE) dan menekankan kesadaran akan tanggung jawab lingkungan mereka;
  • mematuhi undang-undang lingkungan yang berlaku, peraturan, dan komitmen untuk organisasi;
  • memastikan adanya sistem, praktik, dan rencana terdokumentasi yang efektif untuk mengelola serta mengurangi dampak lingkungan dan polusi dari kegiatan kami melalui pengelolaan risiko yang proaktif;
  • menetapkan dan mendokumentasikan proses untuk mengidentifikasi, serta mengelola risiko dan peluang penggunaan energi dan air yang efisien, pengelolaan emisi yang terkait dengan perubahan iklim, dan pengurangan limbah berbahaya;
  • memastikan bahwa pendekatan terpadu atas perencanaan penggunaan lahan dan manajemen lingkungan diterapkan di area tempat kami beroperasi dan/atau kami kelola sehingga berkontribusi pada konservasi keanekaragaman hayati;
  • mengintegrasikan penutupan tambang dan rehabilitasi progresif ke dalam siklus hidup operasi untuk meminimalisasi warisan lingkungan kami;
  • terus berupaya meningkatkan kinerja lingkungan berdasarkan tujuan dan target yang ditetapkan terkait pemantauan, pengukuran, dan pelaporan kinerja lingkungan dan keberlanjutan perusahaan secara tepat waktu kepada para pemangku kepentingan;
  • melengkapi kebijakan lingkungan kami dengan berbagai standar lingkungan yang menjadi acuan bagi tercapainya kinerja lingkungan yang konsisten di area tempat kami beroperasi dan/atau kami kelola.
Kantor Pusat

Gedung Pamapersada II, Lt. 3
Jl. Rawagelam I No.9, Kawasan Industri Pulogadung
Jakarta Timur 13930 – Indonesia

T +62 21 - 2983 2091 / 2983 2093
F +62 21 - 2983 2092
E [email protected]